Bangkalan |nusantarajayanews.id – Jelang pelaksanaan Pemilihan Kepada Desa Gelombang II di Kabupaten Bangkalan Tahun 2023, maka Polres Bangkalan rutin melaksanakan Pelatihan (Dalmas) Pengendalian Massa di Lapangan Apel Polres Bangkalan. (Selasa, 6/12/2022)
Perserta Dalmas tersebut terdiri dari Anggota Polres Bangkalan yang telah tersprin terbentuk dengan Pleton Dalmas Awal 1, Pleton Dalmas Awal 2, Dalmas Lanjut 1, dan Dalmas Lanjut 2.
Dipimpin langsung oleh Kasatsamapta Polres Bangkalan AKP Harifi Kohar, S.H., peserta Dalmas mengikuti setiap instruksi yang diperintahkan.
“Hari ini latihan dasar dalmas seperti sikap pokok, sikap siaga, formasi berkait, dan tali dalmas sebagai persiapan kami memberikan pengamanan baik saat Pilkades, Pemilu dan pengamanan lainnya jika terjadi aksi kericuhan, serangan dorongan, dan gangguan lainnya,” terang Harifi.
Lanjut Harifi, disatu sisi diperlukannya kekompakan antar anggota dalam barisan per Pleton.
“Jika sering berlatih nantinya akan terbentuk ikatan batin seperti saling percaya dan semakin kompak antar anggota Danton.”
Pelatihan Dalmas ini pun diawasi langsung oleh Wakapolres Bangkalan Kompol Mukhamad Lutfi, S.H., M.H., Kabagops Polres Bangkalan AKP Fared Yusuf, S.H. dan 3 Pelatih Dalmas. (red)


****************************************












