SUMENEP |nusantarajayanews.id – Kepala Rutan Sumenep, Ridwan Susilo aktif terlibat dalam pengawasan dan pemantauan keamanan di Rutan Sumenep. Hari ini (4/9/2023),
Beliau melakukan pemeriksaan di sekitar tembok keliling Rutan dan mengecek kondisi warga binaan yang sedang bekerja di sana.
Kegiatan kontrol keliling ini dilakukan sebagai bagian dari upaya untuk deteksi dini dan memastikan keamanan dan ketertiban di Rutan Sumenep.
Bapak Ridwan Susilo turun langsung ke lapangan untuk melihat secara detail kondisi tembok keliling Rutan dan memeriksa aktivitas warga binaan yang terlibat dalam berbagai kegiatan di dalamnya.
“Saya menganggap penting untuk melakukan pengawasan rutin di sekitar tembok Rutan dan berinteraksi dengan narapidana yang sedang bekerja di sana.
Hal ini adalah langkah preventif yang kami lakukan untuk deteksi dini guna menjaga keamanan di dalam Rutan,” ungkap Ridwan. (Red)