banner 1000x130 **************************************** banner 1000x130
Budaya  

Jembatan Aksara, Jembatan Jiwa. (Bridging Script, Bridging Soul)

banner 2500x130 banner 2500x130 banner 1000x130

SURABAYA |Nusantara Jaya News – Ada dua variabel dalam frasa dalam judul di atas. Yaitu Aksara dan Jiwa. Aksara merujuk pada nilai nilai pendidikan. Diketahui bahwa aksara berfungsi sebagai fondasi utama dan krusial bagi pendidikan. Aksara juga sebagai gerbang untuk mengakses informasi, mengembangkan pengetahuan, dan berpartisipasi penuh dalam kehidupan bermasyarakat. Tanpa penguasaan aksara, individu akan terhambat dalam berbagai aspek kehidupan.

Sementara Jiwa merujuk pada nilai nilai budaya dan identitas. Frasa Jembatan Jiwa ini adalah dalam kaitan kolaborasi dua budaya dari dua bangsa. Yakni budaya Jawa (Indonesia) dan budaya Aborigin (Australia).

banner 300x250
Membangun penguatan dua negara. Foto: ist

Memang kolaborasi (Australia dan Indonesia) ini sengaja dirancang sebagai jembatan komunikasi dan kolaborasi dua bangsa yang bertetangga dengan warna etnis yang berbeda Nusantara dan Eropa.

Perbedaan itu bukanlah suatu perpisahan, namun suatu simbol persatuan. Sudah menjadi visi yang sama antara dua pihak yang mengusung dan membangun jembatan yang berbasis masyarakat (people to people connection). Di Surabaya ada Puri Aksara Rajapatni. Di Australia ada BIMA Nexus Australia Pty Ltd.

Melalui jabatan Aksara dan Jiwa ini, dapat digali dasar budaya asli Australia (aborigin) dan dasar budaya Nusantara, yang diantaranya adalah Jawa. Dalam perkembangan zaman, Kedua budaya ini semakin tertelan modernisasi dan zaman. Karenanya dua institusi Puri Aksara Rajapatni dan BIMA Nexus Australia Pty Ltd merajut dalam upaya penyelamatan dan pelestarian budaya.

Program, yang direncanakan ini, tidak lepas dari target target komunitas dan masyarakat agar tidak lupa dan meninggalkan budayanya. Mereka adalah siswa / mahasiswa, perempuan, kaum disable dan anggota masyarakat lainnya.

Kelak program, yang berorientasi pada budaya, bahasa dan seni ini, dapat mendukung potensi pengembangan ke arah ekonomi yang berdampak. Selanjutnya dari variabel pendidikan (aksara) dan budaya (jiwa) dapat membuka peluang ekonomi dan perdagangan sebagai hasil hasil ekonomi kreatif dari batik yang menjadi bingkai dua budaya (batik Aborigin dengan motif dasar titik titik dan Aksara Jawa).

Motif batik aborigin dan Jawa..Foto: nng

Tidak hanya out come batik tetapi karya karya inovasi lainnya yang menyertai, yaitu lukisan, film dan inovasi digital yang menjadi bagian dari bagian kehidupan masyarakat modern. (nng).

banner 1000x130
https://nusantarajayanews.id/wp-content/uploads/2025/05/IMG-20250528-WA0005-e1748427094351.jpg
banner 1000x130 banner 2500x130