banner 1000x130 **************************************** banner 1000x130

Lapas Tegal Berkontribusi dalam Panen Raya Serentak Nasional

banner 2500x130 banner 2500x130 banner 1000x130

Tegal |Nusantara Jaya News – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tegal turut serta menyemarakkan kegiatan Panen Raya Serentak. Kegiatan berskala nasional ini berpusat di Lapas Kelas I Cirebon dan diikuti secara virtual oleh berbagai Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan di seluruh Indonesia. Momentum ini menjadi bukti nyata keberhasilan program pembinaan kemandirian bagi para warga binaan 15/01/2026

Dalam kegiatan tersebut, Lapas Tegal berhasil memanen hasil kerja keras warga binaan melalui berbagai komoditas pangan dan perikanan. Beberapa sayuran segar dan hasil perikanan berhasil dipanen dari lahan sarana asimilasi dan edukasi (SAE) milik Lapas Tegal. Keberagaman komoditas ini menunjukkan optimalisasi lahan produktif yang dikelola dengan teknik pertanian dan peryang baik.

banner 300x250

Kalapas Tegal, Haryono menyampaikan bahwa hasil panen ini bukan sekadar pemenuhan kebutuhan pangan, melainkan simbol keberhasilan transformasi warga binaan. Mereka dibekali keterampilan bercocok tanam yang mumpuni agar memiliki bekal berharga saat kembali ke masyarakat nanti. Program ini juga mendukung ketahanan pangan nasional yang dicanangkan oleh Presiden RI dan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan.

Kegiatan panen raya diakhiri dengan pendistribusian hasil panen dan evaluasi program pertanian. Semangat sinergi dari Lapas Tegal diharapkan dapat terus memotivasi Unit Pelaksana Teknis lainnya untuk terus produktif. Melalui kegiatan ini, Lapas membuktikan fungsinya bukan hanya sebagai tempat penahanan, tetapi juga wadah pembinaan yang menghasilkan karya nyata.
(Thom)

banner 1000x130
banner 1000x130 banner 2500x130