banner 1000x130

Pastikan Standar Layanan dan Keamanan Data, Direktur TI & Kerjasama Ditjenpas Tinjau Dapur serta Server SDP Lapas Batang

banner 2500x130

Batang |Nusantara Jaya News – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Batang menerima kunjungan kerja strategis dari Direktur Teknologi Informasi dan Kerjasama Pemasyarakatan, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas), Maulidi Hilal, Jumat (16/1). Kunjungan ini dilakukan guna memastikan seluruh instrumen pelayanan publik, mulai dari hak dasar warga binaan hingga infrastruktur digital, berjalan sesuai standar yang ditetapkan.

Kegiatan ini berfokus pada dua area vital, yakni Dapur Lapas untuk meninjau layanan konsumsi dan Ruang Server Sistem Database Pemasyarakatan (SDP) sebagai pusat pengelolaan data informasi. Dalam tinjauannya, Maulidi Hilal memberikan perhatian khusus pada aspek kebersihan dapur dan keandalan perangkat teknologi informasi. Ia menekankan bahwa kualitas pelayanan di Lapas harus terukur baik secara fisik maupun administratif sebagai bagian dari peningkatan kualitas layanan pemasyarakatan.

banner 1000x130

Kepala Lapas Kelas IIB Batang, Nurhamdan, yang mendampingi langsung jalannya pengecekan, menyambut baik arahan dan masukan yang diberikan.
​”Kami sangat mengapresiasi kehadiran Bapak Direktur TI dan Kerjasama Pemasyarakatan. Masukan yang diberikan menjadi motivasi bagi kami untuk terus melakukan pemeliharaan rutin terhadap sarana prasarana yang ada dalam mendukung pelayanan publik yang optimal. Komitmen kami adalah memastikan seluruh operasional di Lapas Batang berjalan transparan, aman, dan memenuhi standar yang telah ditetapkan,” ujarnya.

Dengan adanya tinjauan langsung dari pusat, Lapas Kelas IIB Batang terus berupaya mengoptimalkan pembangunan Zona Integritas melalui pelayanan yang berdampak nyata, baik bagi Warga Binaaan maupun bagi keterbukaan informasi di lingkungan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan.

​(Thom)

banner 2500x130
banner 1000x130 banner 2500x130