Tegal |Nusanatara Jaya News – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tegal terus berkomitmen meningkatkan kualitas kepribadian para warga binaan melalui program pembinaan rohani. Bekerja sama dengan Pimpinan Daerah Aisyiyah Kota Tegal, Lapas Tegal menggelar pengajian rutin bagi Warga Binaan perempuan. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bekal spiritual dan penguatan mental agar mereka menjadi pribadi yang lebih baik selama menjalani masa pidana, 12/01/2026
Suasana khidmat menyelimuti ruang pertemuan saat para warga binaan menyimak materi keagamaan yang disampaikan oleh penyuluh dari Aisyiyah Kota Tegal. Selain ceramah, sesi ini juga diisi dengan praktik ibadah dan bimbingan akhlak yang diikuti dengan antusias. Interaksi hangat antara pemateri dan peserta menciptakan suasana kekeluargaan yang memotivasi para wanita tersebut untuk ikhlas memperbaiki diri serta mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Kasubsi Regbimkemas, Zakiy menyatakan bahwa kolaborasi dengan organisasi keagamaan seperti Aisyiyah sangat penting untuk mendukung keberhasilan proses rehabilitasi. Diharapkan, bimbingan ini mampu membentuk ketahanan mental dan moral yang kuat, sehingga saat bebas nanti, mereka siap kembali ke masyarakat dengan perilaku yang mulia. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Lapas Tegal dalam memenuhi hak dasar warga binaan untuk mendapatkan pendidikan agama yang layak.
(Thom)















