banner 1000x130
Polri  

Bukti Loyalitas Tanpa Cela, 43 Anggota Polres Bangkalan Terima Satyalancana Pengabdian

banner 2500x130

Bangkalan – Kepolisian Resor Bangkalan menggelar upacara penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Pengabdian kepada puluhan personel Polri di Lapangan Wicaksana Laghawa Polres Bangkalan.

Upacara berlangsung khidmat dan dipimpin langsung oleh Kapolres Bangkalan AKBP Wibowo, S.I.K., M.H. dan diikuti Wakapolres Bangkalan, para Pejabat Utama (PJU), Kapolsek jajaran, para perwira, serta seluruh anggota Polri dan PNS Polres Bangkalan. Senin pagi ini (26/1/2026)

banner 1000x130

Dalam amanatnya, Kapolres Bangkalan AKBP Wibowo menyampaikan penghormatan kepada seluruh jajaran yang hadir serta apresiasi kepada para penerima tanda kehormatan.

“Pada hari ini kita berkumpul dalam suasana penuh makna untuk melaksanakan penganugerahan tanda kehormatan Satyalancana Pengabdian sebagai bentuk penghargaan negara atas pengabdian, loyalitas, dan integritas yang saudara lakukan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab,” ujarnya.

Kapolres menegaskan bahwa Satyalancana Pengabdian bukan sekadar simbol atau hiasan, melainkan bentuk pengakuan negara atas kesetiaan, ketekunan, disiplin, serta pengabdian tanpa cela yang telah ditunjukkan secara konsisten oleh para personel.

“Kita semua menyadari bahwa perjalanan pengabdian tidak selalu mudah, penuh tantangan dan pengorbanan, baik waktu, tenaga, maupun pikiran. Namun dengan komitmen yang kuat, kita tetap mampu menjaga profesionalisme serta menjunjung tinggi nilai-nilai moral yang berlaku,” tegasnya.

Kepada seluruh personel Polri yang belum menerima tanda kehormatan, Kapolres berharap penganugerahan ini dapat menjadi motivasi untuk terus berprestasi, bekerja dengan ikhlas, menjunjung tinggi etika profesi, serta menjaga kehormatan institusi Polri.

“Dedikasi, integritas, dan loyalitas dalam pengabdian pada akhirnya akan mendapatkan pengakuan yang layak. Marilah kita menjadikan tanda kehormatan Satyalancana ini sebagai pengingat bahwa pengabdian yang konsisten dan berintegritas adalah motivasi utama untuk membangun institusi dalam melayani negara,” tambahnya.

Pada upacara tersebut juga dilakukan penyematan tanda kehormatan secara simbolis oleh Kapolres Bangkalan kepada perwakilan penerima:

  1. Perwakilan Penerima Tanda Kehormatan XXXII Tahun, Kapolsek Tanah Merah Polres Bangkalan AKP Suyitno, S.H., M.H.
  2. Perwakilan Penerima Tanda Kehormatan XXIV Tahun, Ps. Kanit Reskrim Polsek Arosbaya Polres Bangkalan AIPTU Nurul Trisdiyanto, S.H., M.H.
  3. Perwakilan Penerima Tanda Kehormatan XVI Tahun, Kanit 3 Satreskrim Polres Bangkalan IPDA Firdiansyah Widyatama Firdaus, S.H., M.H.
  4. Perwakilan Penerima Tanda Kehormatan VIII Tahun, Banit Turjawali Satlantas Polres Bangkalan BRIGPOL Afredo Kusuma Putra, S.H., M.H.

Sedangkan daftar nama seluruh penerima Tanhor Satyalancana Pengabdian pada Polres Bangkalan yakni:

  1. Kapolsek Kwanyar Polres Bangkalan AKP Fery Riswantoro, S.H., M.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian XXXII Tahun
  2. Kapolsek Tanah Merah Polres Bangkalan AKP Suyitno, S.H., M.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian XXXII Tahun
  3. Ps. Kasiwas Polres Bangkalan AKP Marjoko, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian XXXII Tahun
  4. Paur Subbag Watpers Bag SDM Polres Bangkalan IPTU Aris Susanto Diberikan Satyalencana Pengabdian XXXII Tahun
  5. Ps. Ka SPKT I Polsek Tragah Polres Bangkalan AIPTU Mohamad Misbah Diberikan Satyalencana Pengabdian XXIV Tahun
  6. Ps. Kasium Polres Bangkalan AIPTU Moch. Huzaini, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian XXIV Tahun
  7. Ps. Kanit Reskrim Polsek Tanah Merah Polres Bangkalan AIPTU Hendro Puji Saputro, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian XXIV Tahun
  8. Ps. Kanit Reskrim Polsek Arosbaya Polres Bangkalan AIPTU Nurul Trisdiyanto, S.H., M.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian XXIV Tahun
  9. Banit Satlantas Polres Bangkalan AIPTU Joko Subandriyo Diberikan Satyalencana Pengabdian XXIV Tahun
  10. Banit Satreskrim Polres Bangkalan AIPTU Moh. Zainal Arifin Diberikan Satyalencana Pengabdian XXIV Tahun
  11. Kanit 3 Satreskrim Polres Bangkalan IPDA Firdiansyah Widyatama Firdaus, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian XVI Tahun
  12. Kasatlantas Polres Bangkalan AKP Febry Hermawan, S.Tr.K., S.I.K., M.H., M.I.K. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  13. Banit IV Satintelkam Polres Bangkalan BRIGPOL Imam Taufik Hidayat, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  14. Bamin Satlantas Polres Bangkalan BRIGPOL Devi Maslahatul Ummah, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  15. Banit 1 Satresnarkoba Polres Bangkalan BRIGPOL Moh. Isnor Rofiqi, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  16. Banit Unit Reskrim Polsek Arosbaya Polres Bangkalan BRIGPOL Ivan Hermanto, S.M. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  17. Bamin Urmintu Satlantas Polres Bangkalan BRIGPOL Novianti Nur Utami, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  18. Bamin Urmintu Satintelkam Polres Bangkalan BRIGPOL Brillian Reista Mahdiansyah, S.M. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  19. Ba Sikeu Polres Bangkalan BRIGPOL Suci Utami Tri Wulandari, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  20. Baurmin Siwas Polres Bangkalan BRIGPOL Dinar Setya Hastuti, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  21. Banit 1 Satresnarkoba Polres Bangkalan BRIGPOL Hoirul Rohman, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  22. Banit Unit Dik III Satreskrim Polres Bangkalan BRIGPOL Rahmat Verdiansyah, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  23. Banit Dik IV Satreskrim Polres Bangkalan BRIGPOL Aris Dwi Setyawan, S.H., M.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  24. Banit Turjawali Satlantas Polres Bangkalan BRIGPOL Afredo Kusuma Putra, S.H., M.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  25. Banit Satreskrim Polres Bangkalan BRIGPOL Feby Ihza Mahendra, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  26. Banit Satbinmas Polres Bangkalan BRIGPOL Herlambang Wahyu Anafis, S. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  27. Banit 1 Satresnarkoba Polres Bangkalan BRIPTU Frayuda Dzulzalaliyono Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  28. Banit III Satintelkam Polres Bangkalan BRIPTU Ali Mahrus Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  29. Banit Sabhara Polsek Blega Polres Bangkalan BRIPTU Rosihul Ulum Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  30. Banit 1 Satreskrim Polres Bangkalan BRIPTU Hayrul Muhfid Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  31. Banit Idik I Satreskrim Polres Bangkalan BRIPTU Badrus Soleh Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  32. Banit Unit Dik IV Satreskrim Polres Bangkalan BRIPTU Ahmad Sauki Warouw Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  33. Baurmin Sidokkes Polres Bangkalan BRIPTU Dewa Tirto Ajinegara Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  34. Banit 2 Satresnarkoba Polres Bangkalan BRIPTU Heri Andriyadi Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  35. Banit Unit Samapta Polsek Kamal Polres Bangkalan BRIPTU Abu Dardak Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  36. Banit Unit Reskrim Polsek Klampis Polres Bangkalan BRIPTU Sahrul Romadhon Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  37. Banit Unit Samapta Polsek Socah Polres Bangkalan BRIPTU Robbi Faisal Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  38. Banit Unit Binmas Polsek Modung Polres Bangkalan BRIPTU Rifki Ilhamsyah, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  39. Banit Unit Samapta Polsek Tragah Polres Bangkalan BRIPTU Mia Angga Setia Putra Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  40. Banit Unit Reskrim Polsek Galis Polres Bangkalan BRIPTU Rudianto Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  41. Banit Unit Samapta Polsek Geger Polres Bangkalan BRIPTU M. Ainun Naim Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  42. Banit Satreskrim Polres Bangkalan BRIPTU Dharmawan Widhianto Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun
  43. Banit 2 Satreskrim Polres Bangkalan BRIPTU Ivan Tesar Arinda, S.H. Diberikan Satyalencana Pengabdian VII Tahun

Menutup amanatnya, Kapolres Bangkalan AKBP Wibowo menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh penerima Satyalancana Pengabdian, seraya berharap penghargaan tersebut semakin memotivasi personel untuk terus memberikan pengabdian terbaik bagi masyarakat dan institusi Polri.

Perlu diketahui bahwa Tanhor Satyalancana adalah Tanda Kehormatan berupa Satyalancana yang diberikan oleh Presiden Republik Indonesia kepada anggota Polri (atau TNI/PNS tertentu) sebagai penghargaan atas kesetiaan, pengabdian, dan jasa dalam melaksanakan tugas negara selama jangka waktu tertentu tanpa cacat.

Untuk Satyalancana Pengabdian, diberikan berdasarkan masa dinas, yaitu VII Tahun, XVI Tahun, XXIV Tahun, dan XXXII Tahun.(Red)

banner 2500x130
banner 1000x130 banner 2500x130