banner 1000x130

Juara Umum Turnamen Antar BUMD, Bank Jatim Terima Piala Bergilir Gubernur Jatim

banner 120x600
banner 468x60

JATIM (nusantarajayanews.id) – PT Bank Pembangunan Daerah (Bank Jatim) menerima Piala Bergilir Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa di acara Peringatan HUT ke-77 Provinsi Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi. Piala bergilir tersebut diserahkan langsung Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa kepada Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman. Piala diserahkan kepada Bank Jatim atas keberhasilannya sebagai Juara Umum Turnamen Olahraga BUMD Jatim 2022.

Bank Jatim sukses menjadi juara umum di seluruh cabang olahraga yang dipertandingkan di tingkat BUMD. Mulai dari sepak bola, futsal, bulutangkis, tenis lapangan, tenis meja, bola voli, basket 3×3, dan catur.

banner 1000x130

Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman mengatakan bahwa keberhasilan menjadi Juara Umum Turnamen Olahraga BUMD Jatim 2022 karena selama ini rutin membina kegiatan olahraga maupun kegiatan positif lain dalam bentuk Work Life Balance (WLB). “Dengan adanya WLB dan turnamen antar BUMD ini kami berharap dapat menjadi ajang untuk meningkatkan motivasi karyawan, sehingga dapat meningkatkan kinerja perusahaan secara keseluruhan,” kata Busrul dari keterangan tertulisnya, Kamis (13/10/2022)

Turnamen yang diselenggarakan Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur itu sukses digelar di SIER Sport Arena Surabaya selama 2 hari, Sabtu-Minggu (8-9/10/2022), yang diikuti 9 kontingen BUMD Jatim dan 1 kontingen Biro Perekonomian Provinsi Jawa Timur.

Dalam Upacara Peringatan HUT ke-77 Provinsi Jawa Timur, Gubernur Khofifah Indar Parawansa bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam sambutannya, dia menyampaikan bahwa selama kepemimpinannya sejak 2019, Pemerintah Provinsi Jawa Timur telah mengantongi penghargaan baik internasional, nasional maupun regional. Penghargaan-penghargaan tersebut adalah hasil kerja keras dari seluruh jajaran Pemprov Jatim, Forkopimda, bupati/wali kota hingga seluruh elemen masyarakat Jawa Timur.

Khofifah juga menjelaskan tentang pencapaian pertumbuhan ekonomi Provinsi Jawa Timur, yang terus tumbuh impresif sebesar 5,74 persen (yoy), tertinggi se-Pulau Jawa, atau tumbuh lebih tinggi dari rata-rata pertumbuhan nasional sebesar 5,44 persen (yoy). Pertumbuhan ekonomi dibarengi dengan menurunnya angka kemiskinan, yang dikalkukasi selama periode Maret 2021 – Maret 2022. Penurunan kemiskinan sebanyak 391.400 jiwa (28,3 persen), yang merupakan capaian penurunan tertinggi di antara semua provinsi di Indonesia. (red)

banner 325x300
banner 1000x130

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 1000x130